Penulis: Hadi S Purwanto | Editor: Hadi S Purwanto
JOMBANG, SWARAJOMBANG.com- Sapi perah akan mendapat prioritas untuk mendapatkan vaksin Penyakit Kuku dan Mukut (PKM) yang segera dilaksanakan dalam minggu depan.
“Dinas Peternakan Kabupaten Jombang sudah mengirim lima orang untuk mendapat pelatihan vaksin di provinsi. Selanjutnya mereka akan melatih tenaga yang ada di Jombang,” kata Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Jombang,Drs. Agus Susilo Sugioto, Senin (20/6/2022).
Kelima orang itu yakni Drh. Azis Daryanto, Drh. Dwi Sulistyorini, Anton Wahyono, A.MMd, Khudori dan Nur Kholis.
Dikatakan, saat ini Dinas Peternakan masih menunggu kiriman vaksin dari Jakarta. Agus tidak bisa memastikan kapan vaksin akan tiba dan berapa banyak.
“Kami berharap dalam minggu ini atau selambat-lambatnya minggu depan vaksin sudah tiba. Begitu tiba, kami akan segera melakukan vaksin secara serempak,” katanya.
Agus menjelaskan, untuk vaksinasi PKM diutamakan untu sapi perah yang total populasinya di seluruh Kabupaten Jombang sekitar 7.000 ekor. Sedangkan untuk sapi potong sekitar 71.000 ekor.
Menurut Agus, sampai saat ini korban sapi mati sekitar 68 ekor. Sedangkan yang sakit lebih dari 2.722 ekor.
Dikatakan, total tenaga vaksin di Kabupaten Jombang sebanyak 40 orang dan diperkirakan mampu melaksanakan tugas scara cepat karena mereka tersebar di seluruh kecamatan.
“Begitu vaksin datang kami akan segera menginformasikan kepada masyarakat,” tuturnya.