Penulis : Arief Hendro Soesatyo | Editor : Priyo Suwarno
JOMBANG, SWARAJOMBANG.COM-Jelang peringatan Hari Buruh Internasional atau yang dikenal dengan sebutan May Day, Polres Jombang terus berupaya untuk ciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukumnya. Salah satunya, dengan cara menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat khususnya para serikat pekerja buruh yang ada di Jombang.
Hal itu diketahui saat Kapolres Jombang, AKBP Ardi Kurniawan menjalin silaturahmi dengan Serikat Pekerja Buruh di Gedung Graha Bhakti Bhayangkara Polres Jombang, Selasa (22/04/2025). “Kita dengarkan aspirasi serikat buruh agar tercipta situasi kamtibmas yang kondusif saat peringatan hari buruh,” jelas Ardi Kurniawan.
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Jombang didampingi Wakapolres Jombang Kompol Christian Bagus Yulianto, serta Pejabat Utama. Hadir juga Kepala Dinas Tenaga Kerja Jombang Isawan Nanang Risdiyanto dan Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Persyaratan Kerja Disnaker Kabupaten Jombang, Dr. Rika Paur F serta Ketua Serikat Pekerja Buruh Kabupaten Jombang. “Kami akan bekerja keras untuk mengamankan jalannya kegiatan May Day nanti, dan turut memberikan apresiasi dalam rencana kegiatan yang akan diselenggarakan,” tandasnya.

Sementara itu, Kadisnaker Jombang menyampaikan apresiasi atas kerjasama dalam menjaga kondusifitas saat peringatan May Day. “Untuk peringatan May Day ini, kami adakan kegiatan jalan sehat bersama,” ujar Isawan Nanang.
Sedangkan Perwakilan serikat buruh, Subagio yang merupakan Ketua DPC SPSI Jombang menyatakan dukungan atas kegiatan jalan sehat tersebut. “Kami menyambut positif peringatan May Day dengan menggelar jalan santai. Ada sekitar 5000 orang untuk mengikutinya,” tegasnya.
Ditambahkan, Heru Sandi, Ketua SPBJ GSBI Jombang, dalam peringatan May Day pihaknya melakukan berbagai kegiatan. Antara lain, berziarah ke makam Marsinah dan aksi teatrikal.
Pertemuan ini diakhiri dengan foto bersama sebagai bentuk kesepakatan untuk terus berkolaborasi dalam menjaga kepentingan dan kesejahteraan pekerja di Kabupaten Jombang. ***